Ayo Saksikan Perunjukan Gemes 2018 di Istana Maimun
Ayo Saksikan Perunjukan Gemes 2018 di Istana Maimun
Medan ( KBNLIPANRI ONLINE )
Walikota Medan Drs. H. T. Dzulmi Eldin, S,MSi mengajak
seluruh warga Kota Medan untuk ikut memeriahkan
Gelar Melayu Serumpun (Gemes) 2018 di Istana Maimun Kota Medan, Jumat
(2/11) dan sampai Minggu (4/11). Event yang digelar Pemko Medan untuk ketiga
kalinya ini akan menampilkan 73 pasang penari dan 428 payung yang akan
menghiasi Istana Maimun selama perhelatan Gemas digelar.

Demikian terungkap dalam rapat persiapan akhir Gemes di
Balai Kota Medan di Ruang Rapat II Kantor Walikota Medan, Senin (29/10). Rapat
yang dipimpin langsung Asisten Pemerintahan dan Sosial H. Musaddad Nasution
dilakukan guna, mengecek kesiapan dari panitia dalam hal ini Dinas Pariwisata
Kota Medan bersama event organizer yang telah ditunjuk untuk menggelar acara
ini.
“Kegiatan Gemes ini merupakan agenda tahunan yang telah
diadakan oleh Pemko Medan dan tahun ini merupakan tahun ketiga digelarnya acara
tersebut. Pada tahun ini penyelenggaraan akan lebih meriah karena diadakan di
pusat Kesultanan Melayu Deli dengan mengambil latar Istana Maimun. Selain
merupakan lambing budaya melayu, Istana Maimun juga menjadi Land Mark Kota
Medan. Hal ini menjadi kebanggan Kota Medan tentunya,” ujar Musaddad.
Selanjutnya Musaddad menjelaskan, gelaran tersebut menjadi
sangat istimewa karena akan ada 428 payung yang menghiasi Istana Maimun selama
kegiatan tersebut. Angka 428 tersebut melambangkan usia Kota Medan saat ini.
Disamping payung, pada acara pembukaan nanti juga dimeriahkan tarian kolosal yang
akan dibawakan 73 pasang penari yang melambangkan usia Republik Indonesia.
Selain itu papar Musaddad lagi, Gemes juga akan diisi dengan
berbagai kegiatan diantaranya Pagelaran Kesenian Budaya Melayu (Negara
Serumpun, Provinsi, Kabupaten/Kota Se-Sumatera Utara), Pagelaran Tari Kolosal
Melayu, Fashion Show Busana Songket Medan, dan Workshop dan penampilan bersama
Tarian Ahoy Medan secara bergantian akan mengisi rangkaian acara Gemes 2018
setiap harinya.
“Setiap harinya
selama pagelaran berlangsung secara bergantian akan ditampilkan kesenian dan
kebudayaan dari berbagai negara dan daerah yang menjadi peserta dari Gemes ini.
Diharapkan ini menjadi daya tarik wisata bagi Kota Medan karena setiap tahunnya
berhasil menghimpun negara dan daerah rumpun melayu,” tambah Musaddad.
Sementara itu, menurut Kadis Pariwisata Kota Medan, pada
acara pembukaan Jumat (02/11) akan menghadirkan artis ibu kota yakni King
Nassar yang siap menghibur para undangan dan hadirin dengan lantunan musik
dangdut dan melayu. Selain penampilan Nassar, tambah Agus, acara pembukaan ini
juga akan diisi dengan pagelaran Songket Medan melalui penampilan Tarian
Melayu.
“Songket Medan yang biasanya dibawakan melalui Fashion Show,
pada pagelaran Gemes ini akan menampilkan sesuatu yang berbeda yakni dengan
memaerkan songket Medan melalui sebuah tarian. Diharapkan ini menjadi pagelaran
yang memiliki seni dan kebudayaan yang tinggi,” ujar Agus. (team )
Komentar
Posting Komentar